Polsek Gunung Puyuh Laksanakan Jumat Curhat Bersama Para Jamaah

    Polsek Gunung Puyuh Laksanakan Jumat Curhat Bersama Para Jamaah
    Polsek Gunung Puyuh Laksanakan Jumat Curhat Bersama Para Jamaah

    Sukabumi - Pada hari Jum'at tanggal 09 Juni 2023  jam 11.30 wib bertempat di Masjid Jami Miftahul Huda Jl. Kopeng RT. 01/06 Kel. Karamat  Kec. Gunung Puyuh Kapolsek Gunungpuyuh beserta personil staf Jajaran Melaksanakan Kegiatan Rutin Safari Shalat Jum'at Keliling (Jumling) Polsek Gunung Puyuh.

    Hadir dalam kegiatan Safari Shalat Jum'at Keliling tersebut :
    Kapolsek Gunungpuyuh, Para Kanit & personil Polsek Gunungpuyuh, Lurah Karamat beserta staf, Ketua RW. 06 Kel. Karamat, Ketua DKM Masjid Jami Miftahul Huda, dan Para Jamaah Masjid Jami Miftahul Huda sekitar Kurang lebih 85 orang.

    Dalam kesempatan tersebut Kapolsek Gunungpuyuh AKP Maulana Arief, S.H., M.H menyampaikan beberapa sambutan dan arahan yaitu,  

    Ucapan terimakasih kepada jamaah Masjid Jami Miftahul Huda, untuk itu saya akan memberikan pesan - pesan kamtibmas dan mari kita jaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

    Kami menghimbau kepada para orang tua yang memiliki anak remaja agar menjaga dan mengawasi dengan baik, jangan sampai mereka ikut ikutan dan terjerumus ke arah kegiatan negatif seperti geng motor yang banyak sekali di dalam nya tindak kejahatan maupun kekerasan. Serta agar tidak terjerumus menggunakan atau mengkonsumsi minuman keras, narkoba dan obat-obatan terlarang.

    Diharapkan agar lebih bijak dalam memanfaatkan media sosial supaya tidak mudah menshare informasi yang belum jelas kebenarannya yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain sehingga tidak memprovokasi dan terprovokasi.

    Demi menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kecamatan Gunungpuyuh Kota Sukabumi mari kita aktifkan kembali kegiatan siskamling.

    Kapolsek Gunungpuyuh AKP Maulana Arief, S.H., M.H Mengatakan bahwa Kegiatan Safari Shalat Jum'at Keliling ini (Jumling) Polsek Gunung Puyuh dalam rangka bersilaturahmi, dan menyampaikan Pesan Kamtibmas kepada masyarakat yang merupakan agenda rutin mingguan Polsek Gunungpuyuh untuk mengunjungi Masjid-masjid yang berada di wilayah hukum Polsek Gunungpuyuh."tutup Kapolsek.

    Polres Sukabumi Polda Jabar.

    polres sukabumi polda jabar
    Aa Ruslan Sutisna

    Aa Ruslan Sutisna

    Artikel Sebelumnya

    Wujud Kepedulian, Kanit Sabhara Polsek Gunungpuyuh...

    Artikel Berikutnya

    Sinergitas Babinkamtibmas Polsek Cisaat...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Mobil Otonom: Teknologi Revolusioner di Dunia Transportasi
    Mobil Hybrid vs. Mobil Listrik: Menimbang Pilihan Terbaik dalam Era Kendaraan Ramah Lingkungan
    Menggali Keunggulan 20 Produsen Mobil Dunia: Perjalanan Inovasi dan Dominasi
    Dirkrimsus Polda Kepri Hadiri Kegiatan Konferensi Pers Penyelundupan Benih Bening Lobster Senilai 23,6 Miliar Rupian

    Ikuti Kami